Jasa video shooting akhir-akhir ini makin marak dicari oleh banyak orang untuk membantu memenuhi berbagai kebutuhan, seperti vlog personal, pemasaran, edukasi, dll. Maka tidak ada salahnya jika Anda juga membutuhkan jasa tersebut, perlu terlebih dahulu memilih layanan yang berkualitas dan profesional. Lalu bagaimanakah tips yang perlu dilakukan dalam menentukan mana jasa yang tepat untuk pembuatan video? 

Yuk, simak pembahasan lengkapnya berikut ini, ya!

Mengapa Penting Menggunakan Jasa Video yang Tepat?

Memanfaatkan jasa video shooting merupakan pilihan yang tepat agar Anda bisa memperoleh perhatian audiens dengan waktu serta dana yang mungkin terbatas. Apalagi ketika Anda memiliki bisnis yang baru dijalankan, tentunya memerlukan media seperti video sebagai campaign yang entertaining. Dengan pembuatan video profesional menggunakan sebuah layanan dapat membantu Anda dalam menghasilkan video terbaik. Video shooting yang menarik dan informatif yaitu yang sudah direncanakan dengan matang, diproduksi dengan apik, dan disampaikan dengan kreatif.

Sebenarnya untuk menemukan layanan kebutuhan pembuatan video tidaklah sulit. Jika Anda mencarinya di sosial media maupun mesin pencarian seperti google, Anda akan menemukan banyak yang menawarkan jasa tersebut. Akan tetapi, Anda tidak bisa memilih secara sembarangan. Anda perlu mempertimbangkan berbagai hal agar penyedia jasa yang Anda sesuai dengan preferensi bisnis Anda. Dengan begitu Anda pun bisa memperoleh hasil yang sesuai kebutuhan dan tujuan.

Baca juga: Rahasia Membuat Video Marketing Profesional, Simak Info Penting Berikut Ini!

jasa-video-shooting

Source: Freepik

Pertimbangan yang Diperlukan Dalam Memilih Jasa Video

Mencari Rekomendasi

Tips ini sederhana tapi sebenarnya sangat penting untuk dilakukan. Anda perlu mencari referensi sebanyak mungkin mengenai siapa saja penyedia jasa video shooting yang tersedia. Anda dapat memanfaatkan internet maupun media sosial.

Atau Anda dapat bertanya pada teman, kerabat atau relasi Anda yang mungkin pernah memanfaatkan jasa pembuatan video. Berdasarkan informasi, kebanyakan konsumen Indonesia cenderung lebih mempercayai informasi yang direkomendasikan oleh kerabat sebelum akhirnya memutuskan untuk menggunakan layanannya.

Ketika Anda sudah memperoleh beberapa referensi, selanjutnya Anda dapat membandingkan semua info yang didapatkan. Cobalah untuk menganalisa mana yang menurut Anda sesuai dengan preferensi, seperti dari segi biaya, karakter atau gaya pembuatan video, tujuan pembuatan video, dan hal-hal penting lainnya yang Anda perlukan. 

Baca juga: Ini Dia Cara Membuat Video Promosi Produk yang Menarik

Memilih Profil Jasa Video Shooting yang Jelas

Penyedia jasa pembuatan video memang sudah begitu banyak dan mudah untuk menemukannya seperti melalui marketplace, website, maupun media sosial. Umumnya penyedia jasa video memang memiliki situs resmi sehingga semua orang dapat mengaksesnya agar mendapatkan informasi yang dibutuhkan.

Maka dari itu, Anda perlu memperhatikan profil dari penyedia jasa tersebut secara seksama. Profil yang jelas dapat menjadi pertimbangan Anda dalam membuat keputusan. Anda dapat mempelajari seperti apa hasil kerjanya berdasarkan testimoni atau pendapat orang-orang yang pernah melakukan kerjasama.

Selain itu, perhatikan juga bagaimana alur layanan yang disediakan ketika Anda ingin bekerjasama dengan penyedia jasa tersebut, termasuk metode pembayaran. Pada penyedia jasa video shooting yang memiliki website maupun media sosial umumnya akan menampilkan paket seperti pilihan layanan dan harga yang perlu Anda keluarkan. Jika tidak dicantumkan maka Anda bisa menanyakan langsung melalui kontak yang disediakan.

Memperhatikan Portofolio

Anda juga perlu mengecek seperti apa portofolio yang dimiliki oleh penyedia jasa pembuatan video yang akan Anda pilih. Biasanya portofolio ini sudah tersedia di media sosial maupun website resmi. Akan tetapi, ketika Anda tidak menemukan informasi tentang portofolionya maka Anda dapat menanyakannya secara langsung melalui kontak yang tercantum.

Jasa video shooting yang profesional dan terpercaya tentunya tidak akan ragu menunjukkannya pada Anda. Namun sebaliknya, bisa menjadi indikasi bahwa jasa tersebut tidak layak Anda pilih karena kemungkinan hasil yang Anda terima nanti tidak sesuai ekspektasi. Selain itu, penting untuk melihat portofolio agar dapat sesuai dengan kebutuhan Anda.

Artikel lainnya: Manfaat Jasa Foto Produk di Era Digital untuk Promosi Produk

Jangan Lupa, Perhatikan Kualitas Layanan dan Rate Harga!

agency-video-shooting

Source: Pexels

Mungkin saja Anda sudah mendapatkan penyedia jasa pembuatan video yang berkualitas, namun ketika kualitas pelayanannya buruk maka apakah Anda tetap memilih untuk bekerja sama? Tentu saja tidak.

Kualitas pelayanan menjadi faktor penting dalam memilih untuk bekerja sama dengan jasa tersebut. Caranya dengan Anda memperhatikan seberapa cepat penyedia jasa video shooting tersebut membalas pesan dan seberapa ramah balasannya pada Anda. Layanan yang profesional tentunya akan memberikan balasan secara responsif dan menjelaskan detail tentang pertanyaan yang Anda ajukan. Tujuan dari memperhatikan kualitas layanan yaitu agar Anda nantinya dapat bekerja sama dengan baik dan mencapai tujuan yang diinginkan secara bersama.

Penting juga menanyakan semua informasi yang Anda anggap penting sehingga Anda akan memperoleh informasi yang benar-benar jelas, transparan, dan objektif. Berikutnya, Anda perlu menanyakan tentang rate harga yang disediakan oleh jasa tersebut. Pastikan bahwa beberapa opsi mengenai harga yang ditawarkan sesuai dengan kebutuhan yang Anda perlukan.

Proses Pembuatan Video Shooting dari Penyedia Jasa

Secara umum, proses pembuatan shooting dapat dimulai dari apa yang ingin dicapai, ini bisa disebut sebagai latar belakang. Berarti Anda perlu menentukan tujuan dari penciptaan sebuah video shooting. Menetapkan tujuan bisa dilihat juga dari sisi masalah atau hal yang ingin Anda capai. 

Setelah menetapkan tujuan video, barulah proses pencarian ide dimulai. Menemukan ide yang kreatif bukanlah hal yang mudah, pencarian ide ini bisa memakan banyak waktu dan diskusi yang panjang. Ide dan konsep inilah yang nantinya yang akan disesuaikan oleh jasa video shooting dan merealisasikannya ke dalam video yang diinginkan. Hal ini tentunya agar pesan atau informasi dapat tersampaikan secara tepat dengan tampilan yang lebih memikat dan memukau. 

Baca juga: Memanfaatkan Desain Animasi 3D Untuk Bisnis dan Pemasaran

Ingin Membuat Video Shooting dengan Penyedia Jasa?

Dengan memilih jasa pembuatan video shooting yang diproduksi oleh sebuah layanan, maka Anda bisa menyampaikan pesan secara lebih kreatif dan dapat dipahami langsung oleh para audiens. Hal ini jelas akan membuat informasi tersampaikan dan tertanam di benak audiens sehingga tujuan video bisa tercapai dengan mudah. 

Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkan jasa video shooting yang bertujuan untuk menampilkan citra yang nyata sehingga alur suatu proses dapat ditampilkan dan dijelaskan dengan lebih menarik dan informatif dalam sebuah video. Yuk, cari tahu lebih lanjut kebutuhan Anda disini!